Saturday, April 21, 2012

ARDELYA, Your Personal hijab Style



Jilbab, bukan sekedar penutup aurat dan pakaian wajib para muslimah. Namun Jilbab dapat menjadi trend fashion yang menunjang penampilan para muslimah dalam kegiatannya. 

Perkembangan fashion, khususnya di gaya jilbab, masih perlu disebarluaskan. Hal ini juga merupakan suatu jalan dalam mendukung penggunaan jilbab bagi seluruh muslimah. Seorang muslimah dapat tampil sesuai ajaran dan tetap fashionable. 
Hal ini yang mendorong Ardelya untuk selalu berusaha menyebarluaskan design – design jilbab hasil rancangannya. Sejak berdiri pada tahun 2009, Ardelya melakukan pemasaran melalui jejaring sosial Facebook yang telah memiliki ribuan konsumen yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia dan negara – negara lain seperti Jepang, Singapore, Malaysia, Amerika Serikat, Qatar, dan lain – lain. Selain itu,  Ardelya juga memiliki webstore www.ardelya.com. 

Ardelya hadir dengan konsep original design -unforgettable piece. Produk Ardelya bisa digunakan di setiap waktu, di saat kerja, acara resmi, casual, dan berbagai suasana lainnya.
Perkembangan fashion yang selalu dinamis memerlukan daya kreatif dan inovasi setiap saat,. Rancangan Ardelya selalu didasarkan pada kebutuhan dari muslimah yang dipadukan dengan tren fashion. Sehingga menampilkan Refleksi Keindahan yang Santun, demikian Visi dari Ardelya .
Dalam dunia fashion yang juga dunia usaha tentunya tidak dapat dipungkiri terdapat kompetisi. Ardelya, melihat dunia busana sebagai arena kompetisi yang menantang. “Bagi kami, dunia fashion akan selalu hidup dengan kompetisi yang positif. Justru itu lah yang memacu kami untuk selalu berinovasi, baik dalam design maupun layanan”,ungkap Vonny Agitania selaku owner Ardelya .  

Wedding Creation

Simply Glam 1

Simply Glam 2

Simply Me



More About...
Untuk lebih mendekatkan kepada para muslimah Indonesia, maka Ardelya membuka berbagai media komunikasi dua arah yang efektif. Mulai dari facebook, twitter, website, hingga blackberry. Dengan demikian tercipta kedekatan personal antara customer dan brand Ardelya. Customer dapat berbelanja, bertanya tentang produk, atau bahkan sekedar berkonsultasi mengenai masalah fashion mereka.

Tidak berhenti di situ, Ardelya juga berusaha hadir secara fisik. Hal ini dilakukan dalam suatu event berbagi ilmu dengan konsep Hijab Training. Sudah lebih 40 kelas Training yang telah dilakukan di 37 kota yang tersebar di Indonesia dan Singapore, Ardelya hadir untuk berbagi ilmu serta mendekatkan diri dengan para customer.

at Jakarta

at Bandung

at Banda Aceh

Ardelya Hijab Training bukan sekedar pelatihan, namun juga sebagai ajang komunikasi antara Ardelya dengan para muslimah yang ingin belajar lebih jauh mengenai proses kreatif dalam menemukan gaya dan ciri dalam menggunakan jilbab. Hijab training Ardelya ini bukan komunikasi satu arah, yang peserta hanya menjadi penonton. Namun peserta Hijab Training adalah kolega bagi Ardelya, sehingga suatu kewajiban agar Peserta benar – benar mendapat manfaat secara maksimal dalam mengikuti Hijab Training Ardelya. “Dalam event berbayar, tentunya peserta harus mendapatkan yang sepadan, yakni ilmu yang dapat diaplikasikan, bahkan diamalkan. Jadi Hijab Training Ardelya bukan sekedar menonton orang demo jilbab, lalu berfoto ria atau jumpa fans. Tapi dapat praktek langsung dengan peralatan praktek yang telah kami siapkan”, ujar Vonny Agitania yang juga selaku pengajar dalam Hijab Training Ardelya

at Kendari

at Surabaya
Dalam Ardelya Hijab Training, peserta akan diajarkan bagaimana menciptakan kreasi gaya jilbab yang sesuai dengan bentuk muka dan karakter para peserta. Mulai dari langkah – langkah dasar, hingga kreasi dengan permainan asesorisnya. Proses pembelajaran ini pada dasarnya untuk mengenalkan dan meluaskan penggunaan jilbab bukan hanya sebagai busana wajib bagi seorang muslimah, namun juga menjadikan jilbab sebagai bagian dari life and fashion style. 







No comments: